Kebetulan libur bareng , tapi udah terlanjur kesorean buat jalan jauh.. lagipula si elvi alias mbak istri lagi hamil.. so kita cari tempat buat ngerefresh otak yang deket - deket aja hehe..
Jadilah Taman Lampion , Monjali jadi tempat kami menambatkan tujuan sore itu haseekk :D
Terletak di komplek Monumen Jogja Kembali ( Monjali ) taman lampion ini berada.
Lokasi yang mudah ditemuin , karena ada di tepi jalan ring road utara dan tidak terlalu jauh dari terminal jombor yogyakarta.
Tiket masuk Rp.20.000,- / orang
Parkir Rp.2.000,- / motor
*) harga yang berlaku saat kami mendatangi
Area yang cukup luas dan terkesan semakin sepi karena beberapa kali sebelumnya kami datang ke tempat ini masih lumayan ramai, padahal hari ini hari minggu yang biasanya keluarga banyak berlibur, mungkin karena cuaca sedang gerimis hmm entahlah yang sangat terasa seperti tempat wisata yang sudah tutup hehe ditambah lagi dengan panggung musik yang dulu menampilkan pertunjukkan musik sekarang sudah tidak ada sound dan alat musik di atas panggung.
hemm, ini dia penampakannya :D
Unknown
DeveloperDalam perjalanan kami agar tetap selalu bersemangat, kami sambil mendengarkan musik dari band Super Sandwich. Akses reverbnation.com/supersandwich untuk free download lagunya :D
0 komentar:
Posting Komentar